Sales Executive Parastar Echorindo, Rizal Setiadi mengatakan, dari 20 juta anggota komunitas mig33, 20% ada di Indonesia. Karena itu, mig33 mengembangkan ponsel ini di Indonesia.
"Mig33 masuki pasar ponsel juga bertujuan mengembangkan penggunanya di Indonesia. Mig33 sendiri awalnya memang komunitas internet seluler langsung dari ponsel. Karena itu, di ponsel ini ada tombol praktis yang akan menghubungkan langsung ke aplikasi mig33," ungkap Rizal, Rabu (23/9).
Saat ini Parastar sebagai distributor telah menyiapkan 500 unit ponsel yang juga berfungsi sebagai modem di Surabaya. Sampai akhir tahun ditarget bisa terjual sampai 1000 unit di Surabaya. Sayangnya Rizal tidak bisa menyebutkan target penjualan secara nasional.
Rizal optimistis target tersebut dapat tercapai melihat makin besarnya pengguna internet di Indonesia. Mengenai segmen, ponsel ini menyasar usia 15-35 tahun, yang menggemari internet dan chatting. Selain itu, sebagai ponsel modem GSM pertama, ponsel mig33 ini juga menembak pengguna notebook. "Selama ini kan harus install dulu ke ponsel, sekarang tidak perlu lagi. Cukup plug and play alias tinggal colok," tambahnya.
Ponsel yang merupakan kerjasama antara mig33 dengan Huawei dan Indosat yang pertama di seluruh dunia. Ini merupakan wujud nyata niat mig33 untuk fokus di Asia, terutama Indonesia.
Mig33 sendiri merupakan komunitas seluler pertama di dunia yang diluncurkan desember 2005. Sampai saat ini mig33 sudah memiliki 25 juta pengguna di lebih dari 200 negara.
ang
SURABAYA POST
Kamis, 24 September 2009 | 11:40 WIB
:::: tHe fRienDLy kinDLy cHeeRy giRL ::::
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Sertakan juga alamat blog anda dalam komentar anda
atau alamat website anda
TerimaKasih